Anak inklusif atau anak berkebutuhan khusus sering dianggap tidak mempunyai potensi untuk melakukan hal-hal yang bisa dilakukan oleh anak-anak normal. Padahal jika mereka diberikan perhatian dan pelatihan yang rutin, anak inklusi atau anak berkebutuhan khusus akan tumbuh sebagai anak yang percaya diri.
Sudah banyak anak yang memiliki kebutuhan khusus dan ketika dewasa memiliki prestasi yang luar biasa, contohnya Stevie Wonder (seorang penyanyi, pencipta lagu yang buta) dan Bob Willen (seorang pelari yang tidak ber-kaki). Secara fisik mereka berbeda, tetapi ada kelebihan yang ada pada diri mereka sehingga tak ada lagi rasa minder. Jadi, jika anda memiliki anak inklusi atau anak berkebutuhan khusus, dukung kegiatan positifnya hingga mereka meraih prestasi.
Buku Pengembangan Pendidikan Inklusi Berbasis Potensi karya Nini Subini ini hadir dan melengkapi anda yang mempunyai anak atau murid yang memiliki kekurangan secara fisik (kelainan) untuk menggali potensi yang ada sehingga mampu dikembangkan menjadi sesuatu yang luar biasa.
Buku Pendidikan Inklusif Berbasis Potensi ini dapat membantu meraih kesuksesan yang lebih, mampu hidup mandiri, terutama bagi anak-anak yang memiliki kekurangan dalam hal fisik sehingga mereka tidak perlu lagi merasa malu, tersisih dengan keadaan mereka.
Daftar isi Buku Pendidikan Inklusi Berbasis Potensi :
• Mengenal lebih dekat anak inklusif
• Berbagai hal perkembangan anak inklusi
• Pendidikan bagi anak inklusif
• Mengenal potensi anak
• Strategi pengembangan potensi bagi anak inklusi
• Ragam kisah sukses anak inklusif
Ulasan
There are no reviews yet.