Keren Tanpa Narkoba (Drugs Aren’t Cool, They Make You Act Like A Fool)
Saya ingin menyampaikan puja-puji bagi Allah SWT atas karuniaNYA saya dapat menyelesaikan buku ini. Sebuah buku yang ditulis dengan niat tulus untuk turut mencegah dan mengendalikan pengguna narkotika, alkohol, psikotropika, dan zat-zat adiktif lainnya, keempatnya biasa disingkat dengan NAPZA, serta menanggulangi bahaya yang ditimbulkan. Sebagai orang yang berkecimpung dibidang kedokteran komunitas (community medicine), saya merasa bertanggungjawab untuk terus melakukan promosi kesehatan dengan berbagai cara, tidak hanya melalui buku ini, tapi saya bersama tim melakukan edukasi kesehatan ke sekolah-sekolah dan komunitas remaja.
Indonesia disebut sebagai pasar narkoba paling besar di asia. Ini masalah kesehatan masyarakat yang serius. Maka, saya menyambut gembira terbitnya buku Drugs Arent Cool They Make You Act Like A Fool Keren Tanpa Narkoba karya CSP Wekadigunawan ini. Saya merekomendasikan buku ini untuk para pelajar dan mahasiswa ilmu kedokteran dan ilmu kesehatan lainnya. / Prof.Dr. Ali Ghufron.
Buku Keren Tanpa Narkoba ini adalah bentuk kepeduliannya pada kasus-kasus narkoba yang makin meningkat dan penggunanya makin muda. Saya mengapresiasi terbitnya buku ini sebagai buku referensi tidak hanya dikalangan akademik tetapi juga awam. / Wahyu Muryadi.
Saya bergembira dengan terbitnya Buku Keren Tanpa Narkoba ini ditengah keprihatinan kita terhadap maraknya penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya terutama kalangan muda. Buku ini penting untuk diketahui dan dapat dijadikan referensi dalam memahami dan menanggulangi penyalahgunaan NAPZA. / Dr. Arief Kusuma Among Praja.
Ulasan
There are no reviews yet.